Haduh Sering Disangka Mualaf, Ternyata Agama Aktor ini..

Rio-Dewanto (docNet)

Siapa yang tidak kenal dengan aktor tampan Rio Dewanto? Suami dari Atika Hasiholan ini merupakan aktor yang cukup ternama di Indonesia, ia selalu membuat para penggemarnya terpukau dengan akting yang ia miliki.

Seperti yang dilansir melalui laman tribunnews.com (24/6/2018) Rio Dewanto terkenal luas sebab ia telah membintangi berbagai film dan FTV, beberapa FTV yang pernah ia bintangi di antaranya ialah Pulang Malu Ngga Pulang Rindu, Rocker Pulang Kampung, Cinta Datang Saat Kamu Tidur dan sejumlah FTV lainnya.

Rio Dewanto pernah menjadi peran utama dalam sebuah film kontroversial tanda tanya karya Hanung Bramantyo, dalam film tersebut Rio berperan sebagai pemeluk agama Budha yang kemudian masuk ke dalam Islam, dari film tersebutlah masyakarat berspekulasi bahwa Rio merupakan non muslim.

Seperti yang dilansir melalui laman kapanlagi.com (24/6/2018) saat pernikahannya dengan Atika Hasiholan akan di gelar, ternyata banyak yang mempertanyakan agama Rio Dewanto, banyak yang menduga jika Rio merupakan seorang mualaf ketika menikahi Atika Hasiholan, padahal faktanya Rio memang sudah Islam sejak ia lahir.

Aktor yang pernah membintangi Pak Wisnu pada film Garuda di Dadaku 2 sebagai pelatih yang galak dan keras ini memang terlihat santai dalam menganggapi dugaan masyarakat terkait dirinya.

Padahal Rio sendiri merupakan orang yang cukup taat dalam agama, hal ini ia ungkapkan menikahi Atika Hasiholan salah satu sebabnya ialah mereka sama – sama seorang muslim, dan Rio Dewanto memang ini menikah dengan wanita yang memiliki keyakinan yang sama pada dirinya.

Sumber : UC News