Disnakertrans Kabupaten Serang Bakal Gelar Job Akhir Bulan Juli

.

infobanten.id | Kab. Serang . Pemerintah melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Serang, akan kembali menyelenggarakan job fair untuk memfasilitasi para pencari kerja di Kabupaten Serang.

Kegiatan job fair akan digelar akhir bulan ini, tepatnya tanggal 30 hingga 31 Juli 2024 mendatang. Rencananya, job fair akan dilaksanakan di Kawasan Industri Modern Cikande.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Serang Diana A.Utami mengatakan, pihaknya memfasilitasi para pencari kerja di Kabupaten Serang dengan menggelar job fair. Kegiatan tersebut akan membuka ribuan loker dengan puluhan perusahaan yang akan berpartisipasi.

Lowongan pekerjaan yang disiapkan tidak hanya dalam negeri saja, lowongan kerja di luar negeri pun nanti akan disiapkan untuk para pencari kerja.

“Target kita seperti ditahun lalu yaitu ada seribu lebih, pelaksanaannya di tanggal 30-31 Juli di Cikande Modern,” kata Diana A. Utami Kepala Disnakertrans Kabupaten Serang.

Job fair yang digelar tersebut, bukan tanpa alasan karena banyak pencari kerja adalah lulusan sekolah menengah atas yang tidak melanjutkan ke perguruan tinggi, bakal mencari lowongan kerja. Selain itu juga untuk menekan pengangguran dan menyerap tenaga kerja di perusahaan yang ada di Kabupaten Serang. (*)