infobanten.id | Pimpinan dan Anggota Komisi II DPRD Provinsi Banten melakukan kunjungan kerja ke gudang Bulog Kecamatan Malingping, dalam rangka pengawasan terkait dengan persediaan beras digudang Bulog Malingping, Sabtu (15/02/2020).
Kunjungan rombongan Komisi II DPRD Provinsi Banten diterima langsung oleh Kepala Bulog Dodi Permana. Selain mengunjungi gudang Bulog Kecamatan Malingping, Komisi II DPRD Provinsi Banten juga akan melakukan road show ke gudang Bulog di beberapa daerah Kabupaten/Kota yang ada di Banten.
Anggota Komisi II DPRD Provinsi Banten, Maretta Dian Arthanti, Psi mengatakan, bahwa kunjungan Komisi II DPRD Banten ke gudang Bulog menunjukkan keseriusan dan perhatian tinggi terhadap kecukupan beras di Provinsi Banten.
“Dengan mengunjungi atau road show gudang bulog di beberapa daerah Kabupaten/Kota di Banten, salah satunya di gudang Bulog Lebak, ini merupakan keseriusan dan perhatian tinggi kami terhadap kecukupan beras di Provinsi Banten,” ujarnya.
Ia menambahkan, berdasarkan hasil kunjungan di gudang Bulog Kecamatan Malingping, diketahui bahwa ketersediaan pangan beras di bulog masih mencukupi. Namun demikian, menurutnya kedepan pengelolaan Bulog harus lebih inovatif agar pemanfaatan ketersediaan beras bulog dapat terserap dengan baik.
“Hanya saja cara pandang pengelolaan bulog kini harus makin kreatif atau inovatif agar pemanfaatan ketersediaan beras bulog dapat terserap dengan baik di masyarakat. Perlu meningkatkan koordinasi dengan pemerintah daerah dan juga tentunya support dari Pemerintah Provinsi agar kebijakan yang diambil hanya untuk memihak masyarakat Banten, bukan untuk kepentingan pribadi atau golongan semata,” pungkasnya. (*)